Selasa, 21 Agustus 2007
Ice Chocolate Cappucino
Ice Chocolate Cappucino
Bahan:
75 gr gula pasir
1/4 sdt garam
100 gr dark cooking chocolate (cokelat masak), cincang
400 ml susu cair
1 sdm cokelat bubuk
whipping cream
Cara Membuat:
1. Campur gula, garam dan susu cair, rebus hingga mendidih, angkat. Ambil 100 ml susu. Sisihkan sisanya.
2. Lelehkan cokelat masak, tuang 100 ml rebusan susu ke dalamnya, aduk rata.
3. Tuang campuran cokelat leleh dan susu ke dalam sisa rebusan susu, aduk rata, kemudian rebus kembali selama 5 menit, angkat. Dinginkan.
4. Tuang dalam gelas saji, tambahkan es batu, hias dengan whipping cream di atasnya dan taburan cokelat bubuk. Sajikan.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar